Polres Metro Polda Lampung, Ribuan suporter dari puluhan komunitas fans football club di Kota Metro melakukan aksi damai membakar 1.000 lilin yang berlangsung di simpang Masjid Taqwa Metro, Rabu (5/10/2022) malam.
Aksi tersebut sebagai bentuk dukacita atas peristiwa kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada 1 Oktober 2022 lalu, dengan 131 orang suporter meninggal dunia.
aksi dimulai pukul 19.40 WIB bertemakan #Prayforaremania yang mana suporter Kota Metro mengajak seluruh elemen masyarakat, organisasi dan komunitas berpartisipasi langsung di aksi damai 1.000 lilin.
Terlihat, ribuan masyarakat yang merupakan pencinta sepakbola tersebut memenuhi simpang Masjid Taqwa Metro dengan menggunakan pakaian berwarna hitam serta membawa lilin.
Sementara itu, Kapolres Metro AKBP Yuni Iswandari Yuyun S.IK, M.H mengucapkan terima kasih atas solidaritas seluruh Suporter di Kota Metro mendoakan korban Tragedi Kanjuruhan.
"Semoga kejadian ini tidak terjadi lagi, kita tidak bisa menyalahkan siapapun dan merupakan musibah, pihak Kepolisian bukan ingin melukai hanya menghalau dan memberikan pengamanan untuk masyarakat," ungkapnya.
Kegiatan tersebut ditutup dengan menyanyikan Chant Aremania sebagai bentuk duka cita dan Lagu Indonesia Pusaka sebagai wujud Persatuan.