Indahnya Berbagi, Kapolres Metro Bagikan Takjil untuk Warga

11/03/2025 12:39:10 WIB 7

Metro – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.IK., M.IK turun langsung membagikan takjil kepada masyarakat di depan Mako Polres Metro, Selasa (11/03/25).

Kapolres Metro menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Metro terhadap masyarakat, terutama bagi mereka yang masih dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.

"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat di bulan penuh berkah ini. Semoga takjil yang kami bagikan dapat membantu mereka yang belum sempat berbuka di rumah," ujar Kapolres.

Masyarakat yang menerima takjil menyambut baik aksi ini dan mengapresiasi kepedulian Polres Metro. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan guna mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan warga.

Acara berlangsung dengan lancar dan penuh kehangatan, mencerminkan nilai-nilai solidaritas serta kebersamaan dalam berbagi di bulan penuh berkah ini.

Share this post